Berita & Info

Berita dan info terbaru seputar teknologi Informasi dan ilmu pengetahuan, diklasifikasikan kedalam Kategori Artikel.

Apa saja fitur yang baru di All New Ertiga 2019


Apa saja fitur yang baru di All New Ertiga 2019 ? Simak artikel berikut ini.

All new ertiga launching pada awal 2018. Mobil ini dirancang untuk menyaingi low MVP dikelasnya seperti Mitsubishi Expander, Honda mobilio, Toyota Avanza, dan semacamnya. Tak ingin tertinggal, pabrikan suzuki juga akhirnya mengupgrade mobilnya yang sebelumnya lahir. Yap, ini dia all new ertiga dengan fitur yang sudah sangat baik. 

Pada tahun 2019 ini, dikarenakan adanya beberapa fitur yang diupgrade, tentunya harga juga menyesuaikan. Untuk Ertiga GL naik Rp 1 juta menjadi Rp 215,5 juta (MT) dan Rp 226 juta (AT). Ertiga GX naik Rp 3,5 juta jadi Rp 229,5 juta (MT) dan Rp 240 juta (AT). Satu hal yang perlu diketahui juga, PT Suzuki Indomobil Sales menghentikan produksi Ertiga GX ESP.

Pada maret 2019, mobil pabrikan suzuki ini resmi diremajakan kembali dengan fitur yang semakin lengkap. Yaitu : 

1. Velg dual tone (Racing)

2. Kontrol AC yang sudah digital

3. Deffoger depan belakang yang kontrolnya juga sudah digital

4. Tidak ada varian GA, tetapi diganti dengan All new ertiga sport

5. Pendingin minuman yang terletak dekat dengan transmisi

6. Varian warna baru yaitu Magma Grey yang sebelumnya tidak ada

7. Upgrade kapasitas mesin dari 1400 cc menjadi 1500 cc

8. Tampilan front cabin yang semakin baik

9. Untuk tipe GL sudah menggunakan foglamp

Penasaran dengan tampilan dan profil dari All new ertiga 2019 ? Simak profil dan review lengkapnya di situs resminya disini.




Diposting oleh Admin, Selasa, 09 Juli 2019, 02:42:25, terakhir diupdate Selasa, 09 Juli 2019, 21:39:02
Iklan
Referensi